Kutipan Hari Ini
08/08/2022
Spiritualitas
St. Patrisius: (sekitar tahun 470) tentang perjalanan-perjalanan misionarisnya: “Saya pergi ke tempat di mana anda berada dan ke segala tempat demi diri anda sembari menghadapi banyak mara bahaya, bahkan ke distrik-distrik yang terjauh, di luar mana tidak seorang pun hidup dan di mana tidak seorang pun pernah datang sebelumnya untuk membaptis, untuk menahbiskan imam, atau untuk menguatkan orang-orang.”
Doktrin
Paus Pius X (1905): “Dan dengan demikian, Pendahulu Kami, Benediktus XIV, memiliki alasan yang benar untuk berkata: ‘Kami menyatakan bahwa sejumlah besar orang yang terkutuk ke dalam hukuman yang abadi menderita malapetaka yang kekal itu akibat ketidaktahuan akan misteri-misteri iman yang harus diketahui dan dipercayai untuk menjadi terhitung dari antara orang-orang pilihan.’” (Acerbo Nimis #2)
04/08/2022
Spiritualitas
St. Benediktus (sekitar tahun 520): “Maka, jenjang pertama dari kerendahan hati, adalah bahwa manusia senantiasa memiliki rasa takut akan Allah di hadapan matanya, dengan menghindari segala kelupaan dan bahwa ia selalu ingat akan segala sesuatu yang telah diperintahkan oleh Allah, bahwa ia senantiasa merenungkan di dalam benaknya bagaimana orang-orang yang membenci Allah akan terbakar di dalam Neraka akibat dosa-dosa mereka, dan bahwa kehidupan kekal disiapkan bagi mereka yang takut akan Allah.”
Doktrin
Paus Pius IX,
Vatikan I, 1870: “ ...
tidak seorang pun dapat ‘bersetuju kepada pengkhotbahan Injil,’ sebagaimana yang harus dilakukannya untuk memperoleh keselamatan, ‘tanpa terang dan ilham dari Roh Kudus, yang memberikan kepada semua orang rasa yang manis untuk bersetuju kepada dan percaya akan kebenaran.’”
02/08/2022
Spiritualitas
St. Alfonsus de Liguori (sekitar tahun 1760): “Doakanlah pula setiap harinya tiga ‘Bapa Kami’ dan tiga ‘Salam Maria’ untuk menghormati Allah Tritunggal Mahakudus atas rahmat-rahmat yang dikaruniakan atas Maria. Sang Perawan yang Terberkati pernah menyingkapkan bahwa devosi ini amat berkenan kepadanya.”
Doktrin
Yudas 1:3 “Saudara-saudaraku yang amat terkasih ... aku merasakan keperluan untuk menulis kepada kalian, untuk memohon kepada kalian agar berjuang setulus hati demi iman yang pernah disampaikan kepada para kudus.”
28/07/2022
Spiritualitas
Kepada orang yang akan segera memartirkannya, St. Polikarpus (69-155 M) berkata: “Engkau mengancam dengan api yang membakar untuk sesaat dan akan segera padam, sebab engkau sama sekali tidak tahu akan penghakiman yang akan datang, dan api dari hukuman abadi yang telah disiapkan untuk orang-orang fasik. Tetapi mengapakah engkau menunda? Lakukanlah apa yang kauinginkan.” (Eusebius dari Kaisarea, Sejarah Gereja, Buku 4, Bab. 15)
Doktrin
St. Robertus Bellarminus, De Romano Pontifice, Buku 2, Bab 30: “Melchior Cano … mengajarkan bahwa para bidah bukanlah bagian maupun anggota dari Gereja, dan … ia berkata bahwa tidaklah dapat dibayangkan bahwa seseorang yang bukan seorang anggota maupun bagian adalah kepala dan Paus ….”
27/07/2022
Spiritualitas
“Pada saat ini, Francisco memang mulai menangkap apa yang telah dimaksudkan oleh sang Malaikat dengan pengorbanan. Sejak dari hari itu, ia bersaing bersama anak-anak perempuan itu untuk meninggalkan kenikmatan-kenikmatan serta kepuasan-kepuasan kecil demi para pendosa di dunia. Mereka bertiga akan menghabiskan waktu berjam-jam sambil berbaring sujud di tanah, dan terus-menerus mengulangi doa yang telah diajarkan oleh sang Malaikat.” (Our Lady of Fatima [Bunda Maria dari Fatima], hal. 41.)
Doktrin
Paus Leo XIII,
Apostolicae Curae, 1896: “ ... dengan otoritas Kami, dengan mosi Kami dan dengan pengetahuan pasti,
Kami mengumumkan dan menyatakan bahwa Penahbisan yang dilaksanakan seturut ritus Anglikan, baik dahulu maupun sekarang, batal secara mutlak dan sama sekali tidak valid.”
atas dasar otoritas Kami, mosi Kami dan pengetahuan tertentu,
Kami mengumumkan dan menyatakan bahwa Penahbisan yang dilaksanakan sesuai ritus Anglikan telah dan adalah secara mutlak batal dan sama sekali tidak valid ....”
26/07/2022
Spiritualitas
Pada tahun 1830, Santa Katarina Labouré mendapat suatu penglihatan Bunda Maria. Ia melihat sinar yang terang mengalir keluar dari batu-batu permata yang ada di tangan Bunda Maria, dan turun sampai ke bumi, dan ia menyaksikan adanya batu-batu permata yang tidak tidak bersinar demikian. Karena ia penasaran akan hal itu, ia bertanya kepada Bunda Maria, yang menjawab: ‘Batu-batu permata ini adalah rahmat yang tidak dipintakan oleh manusia kepadaku!”
Doktrin
“ ... saya menolak sepenuhnya gagasan yang bidah tentang suatu evolusi dogma-dogma yang menyatakan bahwa dogma-dogma berubah dari satu makna menjadi suatu makna yang lainnya, yang dengannya makna yang baru ini berbeda dari apa yang telah dipercayai oleh Gereja sebelumnya ....” (Paus Pius X,
Sumpah Melawan Modernisme, 1910 M)
Spiritualitas
Paus St. Leo Agung: “Kehendak untuk mencelakai kita memang senantiasa giat adanya dalam diri sang penggoda, tetapi ia akan terlucuti dari senjatanya dan tidak akan berdaya, jika ia tidak menemukan tempat yang menguntungkan dalam diri kita di mana ia dapat menyerang diri kita.” (Khotbah 78)
Doktrin
St. Alfonsus Liguori (sekitar 1760): “Betapa banyaknya orang yang terlahir dari antara orang-orang pagan, dari antara orang-orang Yahudi, dari antara orang-orang Mahometan [Muslim] serta para bidah, dan mereka semua binasa.”
21/07/2022
Spiritualitas
Yesaya 33:14: “Siapakah dari antara kalian dapat tinggal dengan api yang menghanguskan? Siapakah dari antara kalian dapat tinggal bersama perapian yang abadi?”
Doktrin
St. Thomas Aquinas (1262): “Hikmat dapat memenuhi hati para umat beriman, dan membungkam kegilaan yang mengerikan dari para bidah, yang secara tepat dirujuk sebagai pintu-pintu gerbang Neraka.” (Pembukaan untuk Catena Aurea)
20/07/2022
Spiritualitas
St. Louis de Montfort,
Rahasia Rosario, (1710):
“
Salam Maria adalah embun yang terberkati yang jatuh dari Surga di atas jiwa-jiwa yang dipredestinasikan. Embun itu memberikan kepada mereka kesuburan rohani yang mengagumkan sehingga mereka dapat tumbuh dalam segala kebajikan. Semakin taman jiwa diairi dengan doa ini, pikiran kita semakin dicerahkan, hati kita semakin bersemangat, dan tameng kita semakin kuat melawan semua musuh rohani kita.”
Doktrin
Konsili Nicea II, 787: “Bagi mereka yang berani berkata bahwa Gereja Katolik pernah menerima berhala, Anatema!” (Sesi Ketujuh, Definisi Iman)
09/07/2022
Spiritualitas
“Sewaktu St. Dominikus sedang mengkhotbahkan Rosario di kota Carcassone, seorang bidah mengolok-olok mukjizat-mukjizatnya dan kelima belas misteri dari Rosario, dan tindakannya ini menghambat para bidah yang lain untuk berkonversi. Sebagai hukumannya, Allah membiarkan lima belas ribu iblis untuk masuk ke dalam tubuh pria itu. Orang tuanya membawa sang bidah kepada Romo Dominikus untuk dibebaskan … Ia mulai berdoa dan ia memohon kepada semua orang yang berada di sana untuk mendaraskan Rosario secara lantang bersamanya, dan pada setiap Salam Maria, Bunda Maria mengusir seratus iblis dari pria tersebut, dan mereka pun keluar dalam bentuk batu bara panas yang berwarna merah.” (Rahasia Rosario, Mawar ke-10)
Doktrin
Paus St. Selestinus I (431): “ … berdoa agar iman dapat dikaruniakan kepada orang-orang kafir; agar para penyembah berhala dapat dibebaskan dari kesalahan-kesalahan akibat ketidaksalehan mereka; agar terang kebenaran dapat terlihat bagi orang-orang Yahudi, dan selubung hati mereka dapat diangkat; agar para bidah dapat diinsafkan melalui pemahaman iman Katolik; agar para skismatis dapat menerima semangat cinta kasih yang diperbarui ….”